WhatsApp Image 2025-03-27 at 14.23.03 (1)
1743349695602
Idul Fitri 1456 Hijriah
nidianews banner
Mitra
Pangkalpinang

Forum Masyarakat Sunda Ngumbara Babel Gelar Halal Bi Halal Bertema “Hirup Rukun Sauyunan”

×

Forum Masyarakat Sunda Ngumbara Babel Gelar Halal Bi Halal Bertema “Hirup Rukun Sauyunan”

Sebarkan artikel ini
Forum Masyarakat Sunda
Share disini

Pangkalpinang, nidianews.com – Forum Masyarakat (Formas) Sunda Ngumbara Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggelar acara Silaturahmi dan Halal Bi Halal dengan tema “Hirup Rukun Sauyunan” di Bangka City, Pangkalpinang, Minggu (20/4/2025).

Acara ini turut dihadiri oleh Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Dr (HC) Hidayat Arsani SE, serta sejumlah tokoh masyarakat Sunda dan unsur Forum Pembauran Kebangsaan Babel.

Ketua Formas Sunda Ngumbara Babel, Dedi Sisworo, menjelaskan bahwa kegiatan Halal Bi Halal ini merupakan agenda rutin tahunan yang bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi di antara masyarakat Sunda yang merantau dan menetap di Bangka Belitung.

Forum ini merupakan wadah organisasi masyarakat Sunda yang ada di berbagai tingkatan, mulai dari pusat, provinsi, hingga kabupaten/kota. Di Babel sendiri, acara ini menjadi momen penting berkumpulnya warga Sunda dari berbagai daerah,” ujar Dedi, didampingi salah satu pengurus, R. Dida.

Dedi menambahkan, tema yang diusung tahun ini, “Hirup Rukun Sauyunan”, mencerminkan filosofi hidup masyarakat Sunda, yakni hidup rukun dan harmonis dengan tutur kata yang santun serta perilaku yang baik.

Prinsip silih asah, silih asuh, silih wawangi adalah nilai-nilai luhur yang selalu kami pegang sebagai masyarakat Sunda, termasuk saat berada di tanah perantauan,” tambahnya.

Menurut Dedi, keberadaan Formas Sunda Ngumbara sangat penting sebagai sarana menjaga ikatan sosial, budaya, dan kekeluargaan antarwarga Sunda di wilayah ini.

Melalui kegiatan seperti ini, kami berharap semangat kebersamaan, kekeluargaan, dan gotong royong terus terjaga,” imbuhnya.

Acara juga dimeriahkan dengan penampilan budaya Sunda serta tausiyah agama yang disampaikan oleh Ustadz Kemas Mahmud, yang memberikan pesan-pesan kebajikan dan pentingnya menjaga persatuan dalam keberagaman.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga memperkuat peran masyarakat Sunda dalam memperkaya keragaman budaya di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. (AS)

error: Content is protected !!