Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example floating
Example floating
spanduk selamat dan sukses pelantikan walikota 2,7x5
Pangkalpinang

Wawako Dessy Buka Bazar Pangan Murah TVRI Babel, Dorong Sinergi Tekan Inflasi dan Bantu Masyarakat

×

Wawako Dessy Buka Bazar Pangan Murah TVRI Babel, Dorong Sinergi Tekan Inflasi dan Bantu Masyarakat

Sebarkan artikel ini

Pangkalpinang, nidianews.com – Wakil Wali Kota Pangkalpinang, Dessy Ayutrisna, menghadiri sekaligus membuka secara resmi Bazar Pangan Murah yang digelar di halaman Kantor TVRI Bangka Belitung, Jumat (21/11/2025). Kegiatan ini menjadi rangkaian perayaan HUT ke-11 TVRI Bangka Belitung serta bagian dari upaya membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.

Dalam sambutannya, Dessy menyampaikan apresiasi kepada TVRI Babel yang terus konsisten menghadirkan program-program berdampak positif bagi masyarakat, termasuk lewat kegiatan pasar murah.

admin-ajax.png

“Alhamdulillah, saya mengucapkan selamat ulang tahun kepada TVRI yang ke-11. Saya mengapresiasi diadakannya Bazar Murah ini karena kita tahu kondisi inflasi saat ini. Menurut data BPS, inflasi Juli 2025 sebesar 1,7% year on year. Dengan adanya bazar murah ini, masyarakat sangat terbantu,” ujarnya.

Dessy juga mengajak semua pihak, termasuk pemerintah provinsi, pemerintah kota, instansi vertikal, hingga perbankan, untuk terus berkolaborasi menggelar kegiatan pasar murah demi meringankan beban ekonomi masyarakat.

“Saya berharap pasar murah tidak hanya dilakukan satu pihak saja. Semua lapisan, termasuk pemerintah dan pelaku usaha, harus berkolaborasi. Kegiatan seperti ini sangat membantu masyarakat, terutama di tengah kondisi ekonomi seperti sekarang,” kata Dessy.

Ia turut berharap bazar ini memberi dampak positif bagi pelaku UMKM dan FKM yang berjualan, terutama dalam meningkatkan omzet penjualan mereka.

“Semoga para pelaku UMKM yang berjualan dapat terbantu dan mendapatkan omzet yang baik. Dengan meningkatnya kebutuhan masyarakat, kegiatan seperti ini sangat relevan,” tutupnya sebelum resmi membuka bazar dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim.

Kepala Stasiun TVRI Bangka Belitung, Emirizon, mengungkapkan bahwa bazar bekerja sama dengan Dinas Pangan Provinsi Babel dan menghadirkan berbagai kebutuhan pokok dengan harga lebih murah.

“Beras premium di sini lebih murah Rp2.000 daripada harga pasar. Tadi ada yang dijual Rp75.000, sementara di pasaran Rp76.000 hingga Rp77.000. Selain itu ada gula, telur, dan kebutuhan pokok lainnya,” jelas Emirizon.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada pihak Honda yang turut memeriahkan acara dengan menghadirkan aneka jajanan yang dapat dinikmati pengunjung.

TVRI Babel, lanjutnya, menyiapkan rangkaian kegiatan lain dalam rangka HUT ke-11, di antaranya pengobatan gratis, donor darah, penanaman pohon pada 25 November, serta pagelaran musik Harmoni untuk Anak Negeri.

Dalam kesempatan itu, Emirizon menegaskan komitmen TVRI untuk terus memberi ruang bagi pelaku UMKM melalui program Babel Expose.

“Setiap minggu dua kali, kami menampilkan berbagai produk UMKM dan potensi pariwisata. Karena saya melihat potensi Babel ini luar biasa: dari kopiah resam, batik, hingga produk olahan laut seperti kerupuk, getas, dan otak-otak,” terangnya.

Ia berharap promosi yang dilakukan TVRI dapat membantu produk lokal menembus pasar nasional bahkan internasional.

Bazar Pangan Murah TVRI Babel ini diharapkan mampu memperkuat daya beli masyarakat sekaligus mendukung pelaku UMKM lokal agar terus berkembang di tengah tantangan ekonomi. (RE)

error: Content is protected !!