Bupati Bangka Tengah Resmikan 2 Bangunan Baru Sekolah Dasar

Bupati Bangka Tengah
Share disini

Koba, nidianews.com – Bersama Kepala Dinas Pendidikan dan beberapa perwakilan OPD di Pemkab Bangka Tengah, Algafry Rahman selaku Bupati Bangka Tengah meninjau dan meresmikan 2 bangunan baru sekolah dasar, Senin (12/02/2024).

Bangunan pertama yang diresmikan yakni SD Negeri 10 Namang yang terletak di Desa Bukit Kijang, Kecamatan Namang. Gedung yang dibangun menggunakan APBD 2023 dan telah selesai Desember lalu ini terdiri atas 2 lokal ruangan.

Sementara itu, gedung sekolah dasar yang juga diresmikan kali ini terletak di SD Negeri 04 Pangkalanbaru, Desa Padang Baru, Kecamatan Pangkalanbaru. Gedung ini merupakan gedung tambahan yang terdiri atas 2 lantai dan 4 kelas.

Ditemui usai kegiatan, Algafry mengatakan rasa syukurnya karena rencana pembangunan gedung telah selesai dirampungkan dengan lancar tanpa kendala yang berarti. Disebutnya, kebutuhan gedung dan penambahan gedung ini telah dikeluhkan oleh sejak 2021.

Bacaan Lainnya
Yellow-and-Blue-Bold-Marketing-Agency-with-Hexagon-Frame-Linked-In-Banner

“Ini sebuah mimpi yang sebenarnya sudah lama ingin kita bangun. Setelah saya dilantik (2021-red) saya mengadakan acara sikat gigi bersama se-Kecamatan Pangkalanbaru di sini, dan satu yang dikeluhkan oleh guru-guru yakni kurangnya tempat (lokal) mengajar,” kenang Algafry usai meresmikan bangunan tambahan di SD Negeri 04 Pangkalanbaru.

Algafry berharap dengan adanya gedung-gedung baru yang Ia resmikan ini bisa menjadi tempat yang representatif untuk belajar mengajar dan memenuhi kebutuhan masyarakat.

“Juga untuk yang di Bukit Kijang tadi, sudah dibangun 1 gedung baru, dengan 2 ruangan, di mana mereka memang sekolah baru. Alhamdulillah, saat ini sudah ada 21 murid. Harapan saya nanti semua desa di Bangka Tengah harus punya SD,” ujarnya.

Lebih lanjut, dijelaskan Algafry bahwa SD Negeri 10 Namang (Bukit Kijang) menelan anggaran sebesar 680 juta rupiah, sementara SD Negeri 04 Pangkalanbaru (Padang Baru) menghabiskan dana sebesar 1,3 miliar rupiah.

“Kedepannya nanti, Bukit Kijang setiap tahunnya akan ada penambahan gedung baru seiring murid-murid yang naik kelas,” imbuhnya.

Terkait dengan pembangunan gedung ini, Kepala Sekolah SD Negeri 10 Namang, Syaftoni, menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan Pemkab Bangka Tengah, khususnya Dinas Pendidikan.

“Semoga keberadaan sekolah ini menghasilkan generasi yang beradab dan berakhlak, serta menjadi generasi penerus yg berguna bagi agama, bangsa, dan negara. Terima kasih pemerintah telah membantu pembangunan gedung hingga selesai dan layak untuk operasional belajar mengajar,” ujarnya.

Turut mendampingi Bupati Bangka Tengah, nampak Camat Namang, Camat Pangkalanbaru, Lurah dan Kades setempat, serta Kepala Sekolah dan guru setempat.(*)

Diskominfosta Bangka Tengah

Pos terkait

PT-NIDIA-MEDIA-UTAMA