Pangkalpinang, nidianews.com – Ketua DPRD Pangkalpinang Abang Hertza memberikan kesan positif terhadap langkah Pemerintah Kota Pangkalpinang yang mengadakan gotong royong akbar yang di ikuti ratusan pelajar di pantai pasir padi. Langkah ini dianggap sebagai bentuk nyata dari kesadaran dan semangat gotong royong dalam membangun dan memperkuat solidaritas di antara masyarakat.
“DPRD Pangkalpinang mendukung Program Gotong Royong Akbar ini, terutama yang paling penting kita menjaga kebersihan di sekitar lingkungan rumah kita dan tentunya lingkungan di Kota Pangkalpinang,” kata Abang Hertza. Senin (26/02/24).
Gotong royong akbar merupakan kegiatan yang melibatkan partisipasi aktif dari berbagai elemen masyarakat dalam melakukan berbagai kegiatan bermanfaat bagi lingkungan sekitar.
“Dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat dan juga siswa-siswa sekolah, ini dapat memberikan dampak yang positif dalam meningkatkan kualitas lingkungan dan meningkatkan rasa kebersamaan di antara masyarakat,”tambahnya.
Apresiasi dari Ketua DPRD Pangkalpinang menunjukkan penghargaan atas upaya Pemerintah Kota Pangkalpinang dalam mendorong semangat gotong royong di tengah masyarakat. Langkah ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam memperkuat kerjasama dan kebersamaan dalam membangun lingkungan yang lebih baik.
“Dengan adanya gotong royong, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya partisipasi aktif dalam menjaga lingkungan dan memperkuat ikatan sosial antarsesama. Semangat gotong royong merupakan salah satu nilai yang sangat dijunjung tinggi dalam budaya Indonesia, dan kegiatan seperti ini merupakan implementasi nyata dari nilai-nilai tersebut,”ujar Abang Hertza.(*)