Komisioner KPU Bangka dan Pangkalpinang 2023-2028 Dilantik

Dr Iskandar Ketua Tim Seleksi KPU Kabupaten/Kota se Provinsi Babel (Ist)
Dr Iskandar Ketua Tim Seleksi KPU Kabupaten/Kota se Provinsi Babel (Ist)
Share disini

Langkah awal yang penting untuk demokrasi! Komisioner KPU Bangka dan Pangkalpinang resmi dilantik untuk masa jabatan 2023-2028. Komitmen baru dalam mewujudkan pemilu yang adil dan transparan

Pangkalpinang, nidianews.com– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia menetapkan calon anggota kabupaten/kota pada 18 kabupaten/kota dari 6 provinsi.

Adapun calon anggota KPU kabupaten/kota, ditetapkan 5 November 2023, KPU RI No 132/SDM.12-pu/04/2023Tentang calon anggota KPU Kabupaten/Kota terpilih 2023-2028.

“Sejak diserahkan timsel ke KPU RI hingga pengumuman memang cukup lama waktu nya, dan hari ini diumumkan secara resmi,” jelas Dr Iskandar Ketua Tim Seleksi KPU Kabupaten/Kota se Provinsi Babel, kepada nidianews.com, Senin (6/11/2023)

Bacaan Lainnya
Yellow-and-Blue-Bold-Marketing-Agency-with-Hexagon-Frame-Linked-In-Banner

Calon anggota KPU Kabupaten Bangka, yaitu, Corri Ikhsan, Eko Iswantoro, Redi Citra, Sinarto dan. Zulkipli.

Sedangkan calon anggota KPU Kota Pangkalpinang, yaitu Margarita, Muhamad, Ridho Istira, Sobari dan Tri Pertiwi.

Iskandar menjelaskan, bahwa.untuk pelantikan akan dilaksanakan Selasa,7 November 2023 di Ruang Sidang Utama Lantai 2 Kantor KPU RI di Jakarta.

Provinsi Kepulauan Babel ini, kata Iskandar, untuk pelantikan bersamaan dengan Provinsi Jawa Tengah, gelombang 7 termin ke 1.

Iskandar berharap kepada komisioner, untuk dapat menjalankan amanah sesuai regulasi. Apalagi dalam menghadapi tahun pemilihan, menurut Iskandar tentunya dibutuhkan pemikiran, waktu dan tenaga yang sangat ekstra menjelang pemilihan.

“Jaga integritas dan jaga etika sebagai penyelenggara negara, ujar Iskandar yang juga mendapat amanah sebagai Tim Pemeriksa Daerah Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu untuk Bangka Belitung tahun 2023-2024.(AS)

Pos terkait

PT-NIDIA-MEDIA-UTAMA