Pangkalpinang, nidianews.com – Pj Walikota Pangkalpinang M. Unu Ibnudin menghadiri Rapat Paripurna ke-10 Masa Persidangan II Tahun 2025, dalam agenda Penyampaian Laporan Hasil Reses anggota DPRD Kota Pangkalpinang Masa Persidangan I Tahun 2024 dan Masa Persidangan II Tahun 2025. Rapat ini berlangsung di Ruang Sidang Paripurna DPRD Kota Pangkalpinang, pada Senin (10/02/2025).
Dalam keterangannya kepada awak media seusai rapat, Pj Walikota Unu Ibnudin menyampaikan bahwa hasil reses dari anggota DPRD Kota Pangkalpinang akan menjadi bahan penting dalam perencanaan pembangunan daerah ke depan.
“Alhamdulillah, tadi kita sudah mendengarkan hasil reses dari anggota DPRD Kota Pangkalpinang. Ini akan menjadi bahan perencanaan ke depannya, di mana ini merupakan hasil dari aspirasi, saran, dan pengaduan masyarakat serta program-program yang sebelumnya belum terakomodasi,” ucapnya.
Pj Walikota juga menambahkan bahwa hasil reses ini akan dijadikan sebagai landasan dalam perencanaan pembangunan Kota Pangkalpinang, dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh.
Dalam rapat tersebut, penerangan jalan menjadi salah satu aspek utama yang mendapat perhatian.
“Lampu penerangan jalan nantinya akan kami jadikan prioritas, terutama karena ini menyangkut keamanan dan pencegahan kecelakaan agar masyarakat bisa lebih nyaman,” jelas Unu Ibnudin.
Pemerintah Kota Pangkalpinang bersama dinas terkait akan segera melakukan pembahasan lebih lanjut terkait realisasi program ini, yang diharapkan dapat diakomodasi dalam Anggaran Belanja Tambahan (ABT).
“Jadi saya mohon dukungan dan doanya agar program prioritas yang akan kami jalankan ini dapat terealisasi dan menghasilkan manfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.(*)