Pj Walikota Puji Kelezatan Otak-Otak Pangkalpinang

Kelezatan
Share disini

Pangkalpinang, nidianews.com – Pj Walikota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan, memberikan pujian tinggi terhadap kelezatan otak-otak khas Pangkalpinang. Hal itu dikatakannya disela kegiatan acara puncak Festival Pasir Padi. Senin (10/6/2024)

Otak-otak merupakan salah satu makanan tradisional yang populer di Bangka Belitung, terutama di Pangkalpinang. Makanan ini terbuat dari ikan tenggiri yang dihaluskan, dicampur dengan bumbu rempah khas, dan dibungkus dengan daun pisang sebelum dibakar. Keunikan rasa dan aroma dari otak-otak Pangkalpinang menjadikannya favorit bagi warga lokal maupun wisatawan yang berkunjung.

Pj Walikota tidak hanya mencicipi otak-otak, tetapi juga memberikan pujian atas kelezatan dan keunikan makanan ini. Dia menyatakan bahwa otak-otak Pangkalpinang memiliki rasa yang khas dan sulit ditemukan di tempat lain. Selain itu, dia juga memberikan penghargaan kepada para pengrajin kuliner yang telah berkontribusi dalam mempromosikan kuliner lokal ke tingkat nasional dan internasional.

“saya sudah merasakan beberapa otak-otak dari beberapa daerah lain baik di pulau sumatera, pulau jawa dan sulawesi, saya merasa otak-otak kita yang terenak, pertama dari bahan ikannya kemudian sambalnya yang membuat otak-otak kita terenak sedunia, ada reasonnya bahwa saya sudah mencicipi otak-otak diluar pangkalpinang,” ucap Lusje Anneke Tabalujan.

Bacaan Lainnya
Yellow-and-Blue-Bold-Marketing-Agency-with-Hexagon-Frame-Linked-In-Banner

Lusje Anneke Tabalujan juga menegaskan komitmennya untuk mendukung pengembangan usaha kuliner lokal. Beliau berjanji akan terus mendorong program-program yang dapat membantu pengusaha kuliner untuk meningkatkan kualitas produk mereka dan memperluas pasar. Dukungan ini diharapkan dapat meningkatkan daya saing kuliner lokal di kancah nasional maupun internasional.

“kita akan promosikan terus dan mendorong pelaku UMKM untuk meningkatkan kualitas baik dari rasa maupun pengepakan makanan sehingga lebih menarik dan tahan lama,” ujarnya.

Dengan semakin populernya otak-otak Pangkalpinang, pelestarian budaya kuliner lokal juga akan semakin terjaga. Generasi muda akan lebih termotivasi untuk belajar dan mengembangkan resep tradisional ini, sehingga warisan kuliner daerah dapat terus dilestarikan dan tidak punah oleh zaman.(RE)

Pos terkait

PT-NIDIA-MEDIA-UTAMA