Korban Perundungan
nidianews.com – Kondisi korban perundungan asal Belitung Timur yang sebelumnya menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Ortopedi Siaga Raya, Jakarta Selatan, setelah dirujuk dari RSUD Belitung Timur, kini dilaporkan mengalami kemajuan signifikan dalam proses pemulihannya.
Kapolda Bangka Belitung, Irjen Pol Hendro Pandowo, mengonfirmasi perkembangan positif ini pada Sabtu (08/02/2025).
“Alhamdulillah, berdasarkan hasil pemantauan tim medis, kondisi Ananda kita menunjukkan perkembangan yang menggembirakan. Ia kini sudah dapat berlatih berjalan, duduk dengan lebih nyaman, serta tidak lagi mengalami rasa nyeri,” ujar Hendro.
Lebih lanjut, ia mengungkapkan bahwa korban beserta keluarganya telah diberikan izin untuk kembali ke kampung halaman mereka di Belitung Timur.
Mereka dijadwalkan bertolak menuju Belitung Timur dengan penerbangan pukul 12.10 WIB dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.
“Insyaallah, atas rekomendasi tim dokter di Jakarta, hari ini Ananda kita sudah diperbolehkan pulang. Saat ini kemungkinan besar mereka sudah dalam perjalanan menuju bandara,” imbuhnya.
Kapolda juga menjelaskan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan Polda Metro Jaya untuk memberikan bantuan, termasuk penyediaan ambulans guna mengantar korban beserta keluarganya ke Bandara Soekarno-Hatta.
Meskipun telah mendapatkan izin kepulangan, Hendro menegaskan bahwa korban masih memerlukan waktu tambahan untuk benar-benar pulih sepenuhnya.
“Tentu masih ada beberapa obat yang harus dikonsumsi secara berkala. Dari sisi medis, struktur tubuhnya, baik itu tulang ekor maupun tulang pinggul, sudah berada dalam posisi normal. Namun, pemulihan total tetap membutuhkan proses yang tidak instan,” paparnya.
Ia pun berharap agar korban dapat segera pulih sepenuhnya dan kembali menjalani aktivitas seperti sedia kala. “Mari kita doakan agar Ananda kita segera sehat sepenuhnya dan dapat kembali beraktivitas seperti biasa,” pungkasnya.(*)