Pangkalpinang, nidianews.com – Sebagai bagian dari komitmen untuk tumbuh dan berkembang bersama masyarakat, PT Timah menghadirkan berbagai inisiatif program berkelanjutan dalam berbagai sektor yang menjadi pilar penting pertumbuhan masyarakat dan ekonomi lokal serta pembangunan daerah.
Sebagai perusahaan pertambangan timah yang merepresentasikan negara, PT Timah memahami keberhasilan bisnis tidak hanya diukur dari aspek finansial, tetapi juga dari dampak yang diberikan kepada komunitas dan lingkungan sekitar.
Dalam rangka mewujudkan komitmen ini, PT Timah secara konsisten melaksanakan berbagai program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat, pelestarian lingkungan, serta peningkatan kualitas hidup.
Program-program ini dirancang untuk memberikan manfaat nyata dan berkelanjutan bagi masyarakat lokal, sejalan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs).
Departement Head Corporate Communication PT Timah, Anggi Siahaan mengatakan, PT Timah terus menghadirkan inisiatif program dalam mendukung pembangunan daerah dan menggerakkan ekonomi masyarakat.
“Perusahaan terus berkomitmen untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat dan lingkungan sekitar sehingga bisa mendukung pembangunan daerah. Melalui sinergi dan dukungan berbagai pihak, PT Timah berharap bisa menjadi motor penggerak perekonomian daerah,” ucap Anggi.
Berikut Inisiatif Program PT Timah dalam Mendukung Pembangunan Daerah
Dalam Aspek Pendidikan
PT Timah memiliki sejumlah program untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di lingkar tambang, misalnya melalui beasiswa pendidikan melalui program kelas Beasiswa PT Timah pada SMAN 1 Pemali. Program yang dijalankan sejak tahun 2000 silam ini telah melahirkan 886 alumni.
Selain itu, PT Timah juga mendukung sarana dan prasarana pendidikan seperti peningkatan infrastruktur, bantuan laptop dan bangku sekolah. Dalam aspek pendidikan PT Timah juga mendukung kegiatan pendidikan formal dan informal. Seperti memberikan bantuan bagi Taman Pendidikan Quran, pesantren dan lainnya.
Untuk meningkatkan kualitas pendidikan, PT Timah juga menghadirkan program Gernas Tastaka dan pelatihan bagi para guru di wilayah operasional guna meningkatkan kapabilitas dalam mendukung sektor pendidikan.